SDM Sokonandi Raih Juara Bali International Choir Festival 2018

SDM Sokonandi Raih Juara Bali International Choir Festival 2018

Smallest Font
Largest Font

YOGYAKARTA — Kabar baik kembali kita dengar dari SD Muhammadiyah Sokonandi. Kabar baik itu dari Pulau Dewata, Bali.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Adalah tim paduan suara Gema Sokonandi Children Choir yang telah berhasil membanggakan SD Muhammadiyah Sokonandi. Prestasi kali ini bisa dibilang mengejutkan. Bagaimana tidak? Ini adalah lomba international pertama yang diikuti tim paduan suara Gema Sokonandi. Dan tidak tanggung-tanggung, prestasi yang diraih tidak hanya satu prestasi, melainkan lima prestasi yang berhasil diraih dalam ajang 7th Bali International Choir Festival 2018.

Dengan hasil itu, usaha keras setelah latihan intensif selama setahun dan tiga hari perlombaan pada 25-27Juli 2018 membuahkan hasil yang fantastis.

“Itu semua karena dukungan pelatih, crew, pendamping, dan seluruh pihak yang membatu mensukseskan dan melancarkan sehingga Gema Sokonandi berhasil meraih prestasi,” kata Anis Rofiah, S.Th.I, pengajar SDM Sokonandi, yang berharap hal itu menjadi awal masa keemasan paduan suara SD Muhammadiyah Sokonandi.

Prestasi yang berhasil diraih tim Gema Sokonandi Children Choir adalah Gold Medal Level I Competition, Children Category, Gold Medal Level IV Music of Religion Category, Gold Medal Championship Music of Religion Category, Winner of Music Religion Category Competition, Special Jury Award (Exceptional Authenticity and Expression).

Menurut Anis Rofiah, SD Muhammadiyah Sokonandi mulai membuka beberapa cabang ekstra unggulan pada tahun pelajaran 2017/2018 lalu. “Salah satunya adalah ekstra paduan suara,” kata Anis Rofiah, Ahad (29/7/2018).

Setelah dibuka, paduan suara yang diberi nama Gema Sokonandi, langsung banyak peminat dan diikuti 32 siswa dari kelas 4 sampai kelas 6.

Seperti bidang ekstra lain, tim paduan suara yang tergolong baru ini, ingin menunjukkan bahwa paduan suara juga dapat memperoleh prestasi yang membanggakan.

Hal itupun terbukti dengan berhasilnya mereka menjuarai lomba paduan suara yang diadakan di Hartono Mall setelah beberapa bulan latihan.

Pada awalnya, tim ini ingin mencari pengalaman tampil saja. “Tapi alhamdulillah, secara tidak terduga Gema Sokonandi berhasil meraih juara pertama meskipun bukan merupakan tim unggulan,” papar Anis Rofiah.

Namun, ternyata, lomba di Hartono Mall itu bukanlah target utama Gema Sokonandi. Adalah 7th Bali International Choir Festival (BICF) 2018 yang merupakan target utamanya.

Tidak tanggung-tanggung, persiapan tim paduan suara ini sudah dipersiapkan sejak setahun lalu. Latihan ini dilakukan secara rutin 3 kali dalam seminggu.

Gema Sokonandi juga melakukan dua konser guna menguji kesiapan dan mental anak-anak untuk menghadapi ajang internasional tersebut.

Konser pertama bertema “Home Concert” yang dilaksanakan Februari 2018 lalu, menghadirkan beberapa tokoh yang ahli dalam bidang paduan suara. “Hal ini dilakukan untuk memberi masukan dan beberapa koreksi kepada tim paduan suara Gema Sokonandi,” terang Anis Rofiav.

Konser kedua dilaksanakan pada 8 Juli 2018 dengan tema “Pre Competition Concert Goes to 7th Bali International Choir Festival 2018”. Sesuai namanya, konser ke dua ini merupakan konser pamitan sebelum terbang ke Bali pada 24 Juli 2018.

Kedua konser itu dilakukan di Auditorium Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta.

Beberapa hari sebelum berangkat, Gema Sokonandi melakukan audiensi dengan Wakil Walikota Yogyakarta, Drs Heroe Poerwadi, MA, sekaligus pamit dan juga memohon doa restu serta dukungannya. “Karena Gema Sokonandi merupakan satu-satunya sekolah dari Yogyakarta yang mengikuti 7th BICF 2018,” tandas Anis Rofiah.

Barulah pada Selasa, 24 Juli 2018 tim Gema Sokonandi berangkat dari Yogyakarta menuju Bali untuk ikuti ajang 7th BICF 2018. Dan perjuangan Gema Sokonandi telah dimulai 25 Juli 2018 dan berhasil membawa prestasi membanggakan dengan menjadi juara. (Affan)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow