Sekolah

Sekolah

MediaMU.COM

Apr 27, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Pertama Kali! SMK Muhammadiyah 1 Kalasan Buka Jurusan Seni Musik Populer Sukses di Tingkat Kabupaten, Tujuh Siswa SMA Al Mujahidin Wonosari Tembus OSN provinsi Usai Libur Lebaran, SMK Muhammadiyah 1 Yogya Gelar Syawalan dan Launching Lapangan Terpadu SMA Muhammadiyah 1 Yogya dan UTP Malaysia Gelar Program Moneywise: Entrepreneurship SMP Muhdasa Yogyakarta Gelar Halal Bihalal Pasca Liburan Sekolah  Mendunia, Kolaborasi Mu'allimaat Jogja dan SMA dari California Ciptakan Choir in Harmony Pesantren Kilat SMP Muhdasa: Ramadhan Minus Akhlak, Rugi Dong! Peringati Hari Film, SMK Muhammadiyah 1 Yogya Gelar Festival Layar Tancap Tingkatkan Kompetisi Guru, SMP Muhdasa Inisiasi Kegiatan Kombel Tanamkan Karakter Peduli, SMP Muhdasa Adakan Takjil On The Road SMP Muhdasa Perkuat Paham Islam dan Ideologi Guru-Tendik Lewat Pembinaan 109 Guru dan Tendik SMA Muhammadiyah 1 Yogya Digembleng Baitul Arqom SMA Muhammadiyah 1 Yogya Terjunkan 109 Mubaligh Hijrah Ramadhan 1445 Semarakkan Ramadhan, Mubaligh Hijrah SMA Muhammadiyah 2 Yogya Terjun ke Warga Pajangan SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Wonosari: Sekolah Unggul dan Berkemajuan Belum Lama Dilantik, Kepala Sekolah Muda ini Sabet Medali Emas di Olympicad VII Nasional Raih Enam Medali di Olympicad, SMA Mujahidin Wonosari Lampaui Prestasi Sebelumnya Jalin Kerja Sama dengan Daihatsu, SMK Musaba Resmikan Dojo Center Berkat Program SMART, Kepala SMP Muhammadiyah 2 Depok Raih Medali Emas OlympicAD 7 Ikut OlympicAD 7, SMK Muhammadiyah 1 Yogya Sajikan Film Perjuangan Jurnalis

Terbanyak, Jumlah Siswa Mu’allimaat yang Diterima Tanpa Tes di UIN Suka

YOGYAKARTA — Santriwati Madrasah Mu’allimaat Yogyakarta tercatat sebagai jumlah terbanyak yang diterima di Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta untuk tahun ini pada jalur tanpa tes. Mereka adalah Khansa Rosyada, Risda Indrawati, KeisyaImanushofi, Fatina Rohmatillah, Ahadia Aulia, dan Azka Ruhama. Dua lainnya diterima di perguruan tinggi Islam lain, yakni Prima Mulqia (IAIN Salatiga) dan Micha Hafizah (UIN Syarif Hidayatullah Jakarta).

Hal itu tak lepas dari ikut sertanya madrasah ini sebagai salah satu sekolah yang turut berpartisipasi dalam pendaftaran SPAN-PTKIN (Seleksi Prestasi Akademik Nasional- Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri). Perguruan tinggi yang dituju aantara lain UIN Sunan Kalijaga, UIN Syarif Hidayatullah, IAIN Salatiga, UIN Sunan Gunung Djati Bandung, UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, dll.

Keterlibatan lulusan Madrasah Mu’allimaat sangat dinantikan untuk mewarnai kampus-kampus Islam di Indonesia sebagai penggerak dan penyempurna amanah. Hal ini didasarkan bahwa santriwati Mu’allimaat adalah anak panah persyarikatan Muhammadiyah yang harus selalu membawa perubahan dan pencerahan dimanapun berada.

“Peserta didik Mu’allimaat harus melanjutkan visi madrasah dimanapun berada, termasuk ketika melanjutkan ke perguruan tinggi. Mendalami ilmu kegamaaan adalah salah satu upayanya, sehingga bisa memberikan pencerahan untuk kehidupan selanjutnya,” kata Dra. Hj. Fauziyah Tri Astuti, M.A., pembimbing Bimbingan Konseling (BK) kelas VI.

SPAN-PTKIN  merupakan proses seleksi nasional berdasarkan penjaringan prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi lain, tanpa melalui ujian tertulis. Sekolah yang berhak mendaftarkan dalam jalur ini adalah madrasah/sekolah/pesantren muadalah/pendidikan diniyah formal yang terakreditasi dan secara sah memperoleh izin penyelenggaraan pendidikan dari pemerintah. Peserta didik yang mendaftar tidak bisa mendaftarkan diri secara pribadi, melainkan didaftarkan kepala sekolah masing-masing.

Capaian santriwati Mu’allimaat tersebut memberikan semangat lebih pihak madrasah kepada santriwati yang mendaftar. Rasa syukur diutarakan Fauziyah Tri Astuti. “Sangat senang karena santriwati Mu’allimaat lolos di SPAN-PTKIN sesuai yang mereka harapkan. Semoga semua bisa berprestasi dan memberikan peran potensialnya,” harapnya. (*)


Berita dikirim koresponden mediamu.com, Laeli Agustina.

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here