Sekolah

Sekolah

MediaMU.COM

Apr 30, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Pertama Kali! SMK Muhammadiyah 1 Kalasan Buka Jurusan Seni Musik Populer Sukses di Tingkat Kabupaten, Tujuh Siswa SMA Al Mujahidin Wonosari Tembus OSN provinsi Usai Libur Lebaran, SMK Muhammadiyah 1 Yogya Gelar Syawalan dan Launching Lapangan Terpadu SMA Muhammadiyah 1 Yogya dan UTP Malaysia Gelar Program Moneywise: Entrepreneurship SMP Muhdasa Yogyakarta Gelar Halal Bihalal Pasca Liburan Sekolah  Mendunia, Kolaborasi Mu'allimaat Jogja dan SMA dari California Ciptakan Choir in Harmony Pesantren Kilat SMP Muhdasa: Ramadhan Minus Akhlak, Rugi Dong! Peringati Hari Film, SMK Muhammadiyah 1 Yogya Gelar Festival Layar Tancap Tingkatkan Kompetisi Guru, SMP Muhdasa Inisiasi Kegiatan Kombel Tanamkan Karakter Peduli, SMP Muhdasa Adakan Takjil On The Road SMP Muhdasa Perkuat Paham Islam dan Ideologi Guru-Tendik Lewat Pembinaan 109 Guru dan Tendik SMA Muhammadiyah 1 Yogya Digembleng Baitul Arqom SMA Muhammadiyah 1 Yogya Terjunkan 109 Mubaligh Hijrah Ramadhan 1445 Semarakkan Ramadhan, Mubaligh Hijrah SMA Muhammadiyah 2 Yogya Terjun ke Warga Pajangan SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Wonosari: Sekolah Unggul dan Berkemajuan Belum Lama Dilantik, Kepala Sekolah Muda ini Sabet Medali Emas di Olympicad VII Nasional Raih Enam Medali di Olympicad, SMA Mujahidin Wonosari Lampaui Prestasi Sebelumnya Jalin Kerja Sama dengan Daihatsu, SMK Musaba Resmikan Dojo Center Berkat Program SMART, Kepala SMP Muhammadiyah 2 Depok Raih Medali Emas OlympicAD 7 Ikut OlympicAD 7, SMK Muhammadiyah 1 Yogya Sajikan Film Perjuangan Jurnalis

Siswa-siswi SMA Muhammadiyah 9 Brondong Lamongan Kunjungi UNISA

YOGYA - Sebanyak 125 siswa-siswi SMA Muhammadiyah 9 Brondong, Lamongan, Jawa Timur, dalam acara "Study Campus" pada 18 Oktober 2023 lalu, kunjungi Universitas 'Aisyiyah (UNISA) Yogyakarta 

Dr. Yuli Isnaeni, S.Kp., M.Kep., Sp.Kom., Wakil Rektor II UNISA, merasa senang dapat menyambut kedatangan siswa-siswi SMA Muhammadiyah 9 Brondong.

"Saat ini UNISA memiliki 20 program studi yang bisa dituju para siswa-siswi yang akan melanjutkan kuliahnya di UNISA," kata Yuli.

Ini pertama kalinya SMA Muhammadiyah 9 Brondong berkunjung ke UNISA. Dan UNISA siap memberikan 10 beasiswa bagi para siswa-siswi. "Kami siap untuk membantu mewujudkan mimpi mereka dalam mengejar pendidikan tinggi,” tutur Yuli, Jum'at (13 Rabi'ul Akhir 1445 H bertepatan 27 Oktober 2023).

Pemberian 10 beasiswa untuk siswa-siswa SMA Muhammadiyah 9 Brondong bertujuan untuk mendukung mereka dalam mengejar cita-cita akademik. 

Yuli Isnaeni menambahkan, UNISA telah mengidentifikasi calon penerima beasiswa berdasarkan kriteria prestasi akademik dan potensi kepemimpinan mereka.

Beasiswa tersebut akan mencakup biaya pendidikan selama beberapa tahun ke depan sehingga siswa-siswa berprestasi tersebut dapat mengembangkan diri mereka dengan baik di UNISA.

Fazlur Rahman, S.Pd.I, Kepala SMA Muhammadiyah 9 Brondong, merasa sangat bersyukur atas sambutan yang hangat dari UNISA. "Tujuan study campus dalam kunjungan ini untuk memberikan wawasan dan inspirasi kepada siswa-siswi SMA Muhammadiyah 9 Brondong mengenai berbagai program studi yang ditawarkan UNISA," kata Fazlur Rahman.

SMA Muhammadiyah 9 Brondong berterimakasih kepada UNISA ketika memberikan beasiswa kepada siswa-siswinya. "Hal ini akan sangat membantu mereka dalam mengejar pendidikan tinggi,” ucap Fazlur.

Study Campus ini diharapkan menjadi awal dari hubungan yang erat antara UNISA dan SMA Muhammadiyah 9 Brondong serta membuka pintu bagi lebih banyak siswa berprestasi untuk meraih pendidikan tinggi di salah satu universitas swasta terkemuka di Yogyakarta.

Dengan pemberian 10 beasiswa eksklusif ini UNISA telah menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan dan perkembangan akademik siswa-siswa berbakat dari berbagai daerah sehingga mereka dapat mencapai potensi terbaik mereka dalam dunia pendidikan tinggi. (*)

Wartawan: Affan Safani Adham

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here