Kelas! SMK Muhammadiyah 1 Yogya Borong Juara di Broadcaster Award #16
YOGYA - Broadcasting SMK Muhammadiyah 1 Yogyakarta Kembali Memborong Juara dalam ajang Broadcaster Award #16 yang diinisiasi oleh Mahasiswa Ilmu Komunikasi IKOM RADIO Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Juara yang diraih Broadcasting SMK Muhiyo yaitu Juara 2 Kategori Lomba Iklan Layanan Masyarakat Audio atas mana Rifdah Putri Naldi dan Tim nya, Juara 2 Kategori News Anchor yang diraih oleh Melvita Desta Saflora, Juara 1 News Anchor yang diraih oleh Allegra Alysa Venturini, Kategori Reporter Juara 3 atas nama Aisyah Zahra Rahmanto, Juara 2 atas nama Allegra Alysa Venturini.
Keberhasilan Tim MBC Production SMK Muhammadiyah 1 Yogyakarta mendapat apresiasi dari ketua jurusan Broadcasting SMK Muhiyo Achmad Khoirul Anam, S.Sos. yang sekaligus menjadi guru pembimbing lomba.
Anam mengungkapkan rasa syukurnya atas keberhasilan Tim MBC Production baik kategori tim maupun individu yang telah berhasil dalam meraih juara dalam ajang broadcaster award #16
“Alhamdulilah puji syukur berkat kerja keras semua siswa siswi broadcasting SMK Muhammadiyah 1 Yogyakarta yang akhirnya berhasil meraih juara,” ucapnya.
Anam mengatakan bahwa ini semua adalah sebuah proses dan juara itu adalah bonus.
“Ini semua adalah sebuah proses karena sebenarnya juara itu adalah bonus,” tuturnya.
Anam berharap kepada siswa siswi Broadcasting SMK Muhiyo untuk tetap rendah hati atas kesuksesan yang diraih.
“Harapannya mereka semua harus tetap bangga dan rendah hati atas keberhasilan yang diraih," harapnya.
Anam berpesan untuk seluruh broadcaster muda bahwa melalui ajang ajang seperti ini untuk memacu pribadi masing masing.
“Saya juga berpesan kepada teman teman broadcaster muda bahwa melalui ajang seperti ini untuk menunjukkan dan memacu bahwa kalian itu bisa,” tandas Anam.
Sementara itu, Allegra Alysa Venturini salah satu siswa broadcasting SMK Muhiyo yang berhasil menyabet dua gelar juara dalam dua kategori yaitu juara 1 News Anchor dan Juara 2 Reporter Mengungkapkan rasa bahagianya atas keberhasilan gelar juara yang diraihnya.
“Alhamdulilah tentu sangat bahagia dan bangga bisa meraih dua juara di dua kategori dalam satu waktu di ajang broadcaster award ini,” katanya.
Allegra mengatakan bahwa semua ini adalah proses yang telah ia lalui dari babak penyisihan hingga final.
“Ini semua tentu melalui proses yang panjang dari babak penyisihan, seminar dan temu juri hingga babak final.” ungkapnya.
Allegra mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung nya dan ia mempersembahkan kemenangannya untuk almamater nya serta jurusannya.
“Terima kasih kepada orang tua, teman teman, dan semua orang orang terdekat yang telah memberikan support hingga saya meraih kemenangan ini, tentu ini semua saya persembahkan spesial untuk almamater saya SMK Muhiyo dan Jurusan saya Broadcasting dan Film,” ujar aktivis Nasyiatul 'Aisyiyah di Maguwoharjo itu.
Di sisi lain, Kaprodi Ilmu komunikasi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta Fajar Junaedi mengucapkan selamat dan sukses kepada seluruh panitia.
“Selamat dan sukses kepada seluruh panitia dan peserta broadcaster award ke-16 ini.”
Mas Jun -sapaan akrabnya mengungkapkan bahwa sebenarnya juaranya adalah kita semua.
“ Satu hal yang ingin saya katakan bahwa siapapun juaranya, sejatinya juara tersebut adalah kita semua,” tutupnya. (*)
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow