SMP Muhdasa Khataman Al-Qur’an Bersama Guru dan Tendik

SMP Muhdasa Khataman Al-Qur’an Bersama Guru dan Tendik

Smallest Font
Largest Font

YOGYA – Salah satu program unggulan SMP Muhammadiyah 10 Yogyakarta (Muhdasa) adalah pembiasaan berinteraksi dekat dengan Al-Qur’an yang menyeluruh dari semua dimensi baik guru dan siswanya senantiasa dibiasakan setiap harinya. Hal ini agar guru dan siswa lebih dekat berinteraksi dengan Al Qur’an baik dengan membiasakan membaca Al Qur’an, menghafal Al Qur’an serta mengaplikasikan di dalam karakter setiap stakeholder, yaitu karakter yang terdapat di dalam Al-Qur’an.

SMP Muhdasa berhasil melakukan Khataman Al Qur’an, pada Kamis (6/4) pukul 16.00 WIB di salah satu ruang kelas dan merupakan salah satu agenda Ramadhan SMP Muhdasa oleh seluruh dewan guru dan Tendik di lingkungan sekolah. Tentunya, ini bertujuan agar dapat membiasakan lebih dekat berinteraksi dengan Al-Qur’an dan mendapatkan syafaat dan keberkahannya.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Agenda khataman dipimpin langsung oleh Muh. Nasrullah selaku Guru Ismuba, kemudian setiap guru dan Tendik masing-masing mendapatkan bagian juz yang harus diselesaikan dengan waktu yang telah ditentukan dan dilakukan progress tugas penyelesaian melalui aplikasi Whatsapp.

Dengan mengharap keberkahan dari khataman Al Qur’an ditutup dengan doa bersama, kemudian menjelang buka bersama ada tausiah yang disampaikan oleh Ustaz Aris Madani dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Yogyakarta. Beliau menyampaikan keutamaan membaca Al-Qur’an, diantaranya adalah mendapat keberkahan yang berlipat ganda, memberi syafaat di akhirat, serta mendapat balasan terbaik dari Allah SWT. (*)


Berita ini diterima mediamu.com dari Dewi Istiqomah (SMP Muhammadiyah 10 Yogyakarta)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow