Muhdasa, Muga, dan Muchild Tampil di Stand Expo Pendidikan Musywil DIY

Muhdasa, Muga, dan Muchild Tampil di Stand Expo Pendidikan Musywil DIY

Smallest Font
Largest Font

SLEMAN — Kegiatan Expo Pendidikan dalam rangka semarak Musywil Muhammadiyah ke-13 dan Aisyiyah ke-12 DIY digelar Jum’at (17/2), bertempat di Kampus Universitas Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Lantai 1 Gedung Siti Moendjiyah.

Penyelenggara acara, Majelis Dikdasmen PDM Sleman menunjuk BKS Kota Yogyakarta untuk ikut meramaikan serangkaian acara Pameran dan Karya Literasi Sekolah Muhammadiyah yang diwakili oleh SMP Muhammadiyah 10 Yogyakarta, SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta, beserta SMP Muhammadiyah 2 Yogyakarta. Pameran akan akan berlangsung dari tanggal 17-19 Februari 2023.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Stand pameran literasi ini menyuguhkan berbagai produk buku hasil karya literasi oleh ibu Bapak guru dan Tendik juga dari siswa dan wali siswa. Selain kita juga menyediakan permainan edukasi untuk pengunjung peserta didik SD dan literasi terapan pembuatan bros untuk tingkat SMP dan SMA.

Berbagai challenge kita berikan kepada pengunjung seperti hafalan doa, membaca puisi dari karya buku yang kita display, dan menyanyi, kemudian kita berikan reward berupa bingkisan dan souvenir yang sudah disiapkan.

Ketua Majelis Dikdasmen PDM Sleman, Dr. Suwadi, M Ag., M.Pd. memberikan apresiasi yang luar biasa atas hasil karya buku literasi ibu Bapak guru saat berkunjung ke stand literasi didampingi oleh Wakil Ketua PDM Kota Yogyakarta, Abdul Latief Baedhowi.

“Literasi sebagai sarana syiar untuk menarik sekolah-sekolah dalam berkontribusi menampilkan karya dan prestasinya” Ungkap Suwadi.

Semoga acara Expo Pendidikan ini bisa memberikan pencerahan bahwa sekolah-sekolah Muhammadiyah itu bisa mengantarkan peserta didik dalam meraih masa depan yang gemilang, berprestasi baik akademik maupun non akademik. (Dee)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow