Ajang Peningkatan Kualitas, SMP Muhdasa Yogyakarta Gelar Islamic Competition
YOGYA - SMP Muhammadiyah 10 Yogyakarta (Muhdasa) menggelar Islamic Competition, Tryout dan Pengajian Akbar. Tiga kegiatan itu dikemas secara menarik dalam rangka Milad ke-45 Muhdasa.
Muhdasa Islamic Competition 2024 (MIC) diprakarsai oleh Tim Pembinaan IPM (M. Fadhir, S.Pd., Camalin Bela Sukmaning Fitri, S.Pd., dan Dewi Nur Alifah, S.Pd.) beserta siswa siswi Muhdasa yang tergabung dalam organisasi pelajar IPM. Hal ini merupakan bagian dari pembinaan organisasi pelajar agar mereka memahami dan mengerti seperti apa mengelola Muhammadiyah sebagai proses kaderisasi di lingkungan pelajar.
Islamic Competition Tahun 2024 menjadi agenda sekolah untuk meningkatkan kualitas pelajar sekaligus mengenalkan sekolah Muhammadiyah kepada pihak luar. Islamic Competition menggelar lomba Adzan, Da’I Cilik, Cerdas Cermat Islam (CCI), Kaligrafi dan MHQ. Kegiatan berlangsung Ahad, 25 Februari 2024 dan diikuti pelajar SMP dari berbagai sekolah di Kota Yogyakarta, melibatkan sekitar 100 peserta tingkat SD. Islamic Competition mendapat apresiasi dari banyak sekolah di kota Yogyakarta dengan melibatkan siswanya pada ajang kompetisi.
Musabaqah Hifdzil Qur'an (MHQ) sebagai cabang lomba utama MIC 2024, Juara I diraih oleh Ashaghynta Quinza Ayumna dari SDIT Lukman Al Hakim, mendapatkan uang pembinaan dari sekolah dan trophy Walikota Kota Yogyakarta sebagai apresiasi dan penghargaan terhadap siswa penghafal Al-qur’an yang akan bermanfaat bagi kehidupan nyata maupun di akhirat kelak, Juara II diraih oleh Fakhry Zhafran Abqary dari SD Muhammadiyah Sapen, disusul Juara III diraih oleh Firdhatunnisa dari TPA Sunan Gunung Jati.
Kepala SMP Muhammadiyah 10 Yogyakarta Esti Priyantini menjelaskan, kegiatan Islamic Competition mendapat sambutan yang baik dari berbagai sekolah di Kota Yogyakarta. Selain itu, Islamic Competition menjadi media dakwah dan media promosi untuk mengenalkan sekolah Muhammadiyah ke luar, terima kasih terbesar juga disampaikan kepada para sponsor pendukung acara dan media partner Muhdasa. Rencananya kompetisi ini akan diagendakan setiap tahunnya dan akan menjadi salah satu keunggulan Muhdasa.
“Terimakasih kepada orang tua siswa, selamat untuk seluruh ananda yang menjadi juara, yang belum berhasil jangan berkecil hati dan bisa jadi evaluasi ke depan, kompetisi ini diadakan sebagai ajang silaturahmi antar sekolah juga sarana bagi para santri/siswa untuk mengasah dan menyalurkan bakatnya. Harapan kami dengan diadakannya kompetisi ini sekolah lebih dikenal oleh masyarakat luas, “ pungkas Fadhir selaku Penanggungjawab kegiatan kepada Tim Media Muhdasa.
Berita ini diterima mediamu.com dari SMP Muhammadiyah 10 Yogyakarta
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow