SMP Muhdasa Yogya Terima Mahasiswa PLP I UAD Tahun 2024
YOGYA — Rabu, 31 Juli 2024, SMP Muhammadiyah 10 Yogyakarta menerima mahasiswa PLP I dari Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta. Jumlah mahasiswa yang diterjunkan dalam kegiatan ini adalah 11 mahasiswa yang berasal dari jurusan PAI, PBSI, Pendidikan Matematika, dan BK. Mahasiswa akan melakukan observasi di kelas dan persekolahan selama 9 dimulai dari tanggal 1 hingga 9 Agustus 2024 mendatang.
Penerjunan mahasiswa PLP I UAD dilaksanakan di Laboratorium Komputer SMP Muhdasa. Diawali pembukaan oleh MC dan dilanjutkan dengan sambutan oleh Bapak Fadhlurrahman, S.Pd.I., M.Pd. selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) sekaligus penyerahan mahasiswa PLP I. Berikutnya, Ibu Winda Noor Santi, S.Si., M.Pd. selaku Waka Kurikulum SMP Muhdasa (mewakili Ibu Esti Priyantini, S.S., M.Pd.B.I.) memberikan sambutan dan menerima mahasiswa PLP I UAD tahun 2024. Selain observasi, mahasiswa PLP I UAD selama 9 hari ke depan akan melaksanakan beberapa kegiatan yang lain seperti Sapa Pagi, turut membantu Bapak Ibu Guru untuk piket harian, dan membantu mengajar BTAQ.
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow